Dispora Pekanbaru Buka Training Center Bagi Calon Anggota Paskibraka 2022


RIAU
CEMERLANG.com| 
     PEKANBARU - Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Dispora Kota Pekanbaru Zulfahmi Adrian, AP, M.Si memberikan kata sambutan sekaligus membuka secara resmi Training Centre Calon Anggota PASKIBRAKA Kota Pekanbaru Tahun 2022 di Hotel Resti Menara, Kamis (11/8).

Dalam acara pembukaan tersebut turut hadir Kapolresta Pekanbaru, Komandan Kodim 0301 Pekanbaru, Sekretaris Dispora Pekanbaru Hadi Firmanyah S. Ag, M.Si, Kabid Layanan Kepemudaan Dispora Muh Genta Bawana Mazda, SE, Kabid Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Itang Tarsana, S.Pd, Sub Koordinator Bidang Layanan Kepemudaan, Tim Pelatih, Pengapit, Pengasuh dan medis, Kepala Sekolah serta THL Dispora Kota Pekanbaru.

Kabid Layanan Kepemudaan Moh. Genta selaku Panitia Pelaksana mengatakan Acara Training Centre ini dilaksanakan selama tujuh hari dari tanggal 11 – 18 Agustus 2022 bertempat di Menara Resti Hotel. Tujuan dilaksanakannya Training Centre ini adalah sebagai sarana untuk membina diri, melatih sikap, mental, membentuk maneuver barisan, membentuk formasi dan membentuk kekompakan sesame anggota Paskibraka dalam persiapan melaksanakan tugas pokok pada perayaan Hari Ulang tahun ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia tanggal 17 Agustus 2022.

Plt Kepala Dispora Zulfahmi Adrian AP, M.Si mengucapkan selamat kepada adik-adik calon anggota paskibraka yang telah lulus seleksi dan telah menjalani latihan pra TC yang dimulai sejak Bulan April 2022, semoga sukses dan mempunyai loyalitas tinggi untuk mengabdi kepada Nusa, Bangsa dan Agama, terangnya

"Saya berpesan kepada panitia agar betul-betul melaksanakan tugas sesuai Tupoksi masing-masing, dan kepada adik-adik calon anggota paskibraka agar mengikuti kegiatan ini secara serius, siapkan mental dan fisik kalian serta jaga kesehatan selama kegiatan training centre berlangsung," ujarnya.

Pemuda-pemudi Kota Pekanbaru yang tampil melanjutkan kepemimpinan bangsa adalah pemuda dan pemudi yang cerdas, terampil, berbudi luhur, memiliki ilmu pengetahuan yang luas, sehat rohani dan jasmaninya, beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, rukun satu sama lainnya, serta memiliki semangat untuk mengabdi kepada Bangsa, Negara dan Masyarakat," pungkasnya. (Kominfo10/RD5)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama