Pimpin Anev, Begini Arahan Kapolsek Tambang


RIAU
CEMERLANG.com |
   TAMBANG, Polsek Tambang gelar rapat analisis dan evaluasi (Anev) mingguan personil Polsek Tambang sekaligus coffe morning, Senin, (5/9/22), pukul 09.00 WIB, di aula Mapolsek Tambang.


Anev ini, dipimpin langsung oleh Kapolsek Tambang, IPTU Mardani Tohenes, SH, MH dan diikuti oleh para Kanit, para Kasi, para Ka. SPK, para Bhabinkamtibmas, seluruh personil Polsek Tambang, serta para THL Polsek Tambang.


Dalam arahannya, Kapolres Kampar, AKBP. Didik Priyo Sambodo, SIK, melalui Kapolsek Tambang, IPTU Mardani Tohenes, SH, MH memerintahkan personil Polsek Tambang untuk gencar melaksanakan patroli dan monitoring SPBU guna mengantisipasi gejolak masyarakat terkait penyesuaian harga BBM bersubsidi.


Kapolsek juga memberikan penekanan kepada para pedagang agar menjual bahan pokok sesuai dengan harga pasar yang telah ditetapkan oleh pemerintah.


Selain itu, Kapolsek juga memerintahkan para Bhabinkamtibmas untuk rutin melaksanakan patroli dan sambang warga binaannya guna memberikan pemahaman terkait penyesuaian harga BBM subsidi.


"Laksanakan patroli di tempat yang rawan kejahatan, SPBU dan Wisata serta tempat keramaian, Pantau harga bahan pokok di pasar-pasar sehubungan penyesuaian harga BBM Subsidi, dan jangan ada yang melakukan pelanggaran sekecil apapun, layani masyarakat dengan baik, serta bekerja dengan ikhlas dan berdoa," ujar Kapolsek.(RC)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama