Jumat Curhat, Kapolsek Siak Hulu Tanggapi Langsung Keluhan Jamaah Masjid


R
IAU
CEMERLANG.com| Siak Hulu - Jumat Curhat, Kapolsek Siak Hulu, AKP Zainal Arifin, SH, MH silaturahmi sembari diskusi terkait situasi Kamtibmas dengan warga masyarakat Jamaah Masjid Al Iklhas Desa Buluh Cina Kecamatan Siak Hulu, Kabupaten Kampar, Jumat, (3/3/23), sekira pukul 12.00 WIB.


Dalam kegiatan Jumat Curhat ini, warga masyarakat jamaah Masjid menyampaikan keluhan terkait penyakit masyarakat seperti narkoba dan judi, serta mempertanyakan apa yang harus dilakukan jika menemukan penyakit masyarakat seperti Judi, Miras maupun narkoba di Desa Buluh Cina.


Menjawab pertanyaan warga, Kapolres Kampar, AKBP Didik Priyo Sambodo, SIK melalui Kapolsek Siak Hulu, AKP Zainal Arifin, SH, MH mengatakan, apabila masyarakat menemukan adanya penyakit masyarakat agar segera melaporkan ke Polsek Siak Hulu atau Bhabinkamtibmas Desa Buluh Cina untuk segera ditindak lanjuti.


"Polsek Siak Hulu juga akan selalu melakukan patroli di wilayah Desa Buluh Cina untuk antisipasi adanya aksi pidana C3," ujar Zainal.


Dalam kesempatan ini, Zainal juga menyampaikan bahwa kegiatan Jumat Curhat ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan Polsek Siak Hulu, yang tujuannya mendengarkan langsung apa yang menjadi keluhan warga masyarakat terkait situasi Kamtibmas.


"Selain bersilaturahmi dan mendengarkan keluhan warga, dalam Jumat Curhat ini, Polsek Siak Hulu juga menyampaikan himbauan dan pesan-pesan Kamtibmas serta mengajak seluruh warga masyarakat jamaah masjid untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas, demi terciptanya Harkamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Siak Hulu," ujar Zainal.


Adapun cara menciptakan Harkamtibmas kondusif, kata Zainal, hidupkan kegiatan ronda pada malam hari sebagai bentuk antisipasi adanya pencurian, melakukan kegiatan sosial dalam lingkungan guna meningkatkan silaturahmi antar warga, serta memberikan edukasi kepada para remaja untuk dapat melakukan hal-hal yang positif serta menjauhi narkoba.


"Jika ada permasalahan di tempat tinggal, agar segera melaporkan secepatnya ke Bhabinkamtibmas maupun ke Polsek Siak Hulu agar dapat segera ditindak lanjuti," pungkas Zainal.(RC)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama