Pramuka SMP Telkom Boyong 7 Piala di HUT Gudep SMPN 3 Tambang


R
IAU
CEMERLANG.com|    Pekanbaru - SMP Telekomunikasi (Telkom) Pekanbaru berhasi memboyong tujuh piala sekaligus pada Perkemahan Pramuka Penggalang tingkat SMP/MTs se Kecamatan Tambang, dalam rangka memperingati HUT Gudep SMPN 3 Tambang.

 

Pelaksanaan kegiatan bertempat di Bumi Perkemahan Lapangan Bumi Perkemahan SMPN 3 Tambang Jl. Tuanku Tambusai Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, 10-12 Maret Tahun 2023.


Kepala SMP Telkom Pekanbaru, Ricky Rikardo SPd  mengatakan, gerakan Pramuka adalah sebuah media untuk membina anak bangsa agar menjadi generasi yang terampil mandiri, berbakat, bertaqwa, tangkas, dan bersahaja dalam format kegiatan pendidikan yang menarik dan menyenangkan. 



"Meskipun cuaca panas, hujan dan dingin siswa tetap semangat dan menikmati kegiatan dengan senang hati. Kemah pramuka dilaksanakan tiga hari yaitu Jumat, Sabtu dan Minggu. Kegiatan yg dilakukan diantarnya mengenai kerjasama, tolong menolong dan kepedulian antar anggota maupun kelompok" kata Ricky. 


Disampaikannya, ada sekitar 12 lomba yang diadakan Pramuka Gudep SMPN 3 Tambang dan diikuti oleh siswa-siswi SMP Telkom Pekanbaru. "Alhamdulillah kita meraih 7 piala yaitu juara Juara 1 Putri Lomba Kompas, Juara 2 Putra Lomba Kompas, Juara 3 Putra Lomba Pita dan Peta Berjalan, Juara 3 Putri Pita dan Peta Berjalan, Juara 2 Putra Lomba  Tali Temali, Juara 3 Putri Lomba Tali Temali, Juara 2 Putra Lomba Tahfidzh.


"Alhamdulillah, kegiatan berjalan dengan lancar. Tentunya bangga, bahagia, sangat mengapresiasi apa yang di dapatkan anak-anak. Terutama dalam kejuaraan. Ini atas kerja keras dan semangat anak-anak yang luar biasa akhirnya anak-anak bisa menikmati hasil dari apa yang mereka perjuangkan. Pokoknya tiada kata lain selain bangga pada mereka. Semoga apa yg mereka dapat baik ilmu dan pengalaman bisa menjadi motivasi untuk mereka dan orang-orang sekitar baik itu teman, adik tingkat bahkan masyarakat lainnya," ucapnya. 


Ricky juga menyampaikan terimakasih kepada para Pembina Desnalti SPd dan Muhammad Azis  yang telah melatih dan membina siswa/i dan memberi kesempatan atau wadah untuk mereka mendapatkan pengalaman dan dapat juara itu adalah bonus. 

 

"Kita sangat bangga dengan usaha para siswa-siswi juga para Pembina hingga meraih prestasi yang di raih dalam kegiatan kemah pramuka. Semoga apa yang diraih siswa-siswi pada kesempatan ini bisa menjadi motivasi untuk  generasi berikutnya agar lebih optimal dalam meraih prestasi lainnya," ujar Ricky 


Menurutnya, Pramuka tidak bisa dipandang sebelah mata, karena berpramuka adalah bagian proses menjadi pribadi yang peduli, dan mandiri. Sehingga kegiatan pramuka bukan hanya penting tapi sangat penting agar siswa-siswi bisa menjadi generasi yang handal.

 

"Atas apa yang siswa-siswi raih dalam kegiatan kemah pramuka bukan menjadi kepuasan semangat anak-anak, namun menjadikan lebih semangat untuk kedepannya. Semoga SMP Telkom Pekanbaru semakin sukses dan semakin jaya," harapnya. (ade)









Post a Comment

Lebih baru Lebih lama