PJ Bupati Kampar Lepas Jama’ah Calon Haji ASN Kabupaten Kampar Tahun 1444 H/ 2023 M


R
IAU
CEMERLANG.com|   Bangkinang,- Pj Bupati Kampar Dr.H.Kamsol.MM Melepas Jama’ah Calon Haji Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Kampar Tahun 1444 H/ 2023 M Di Aula Rumah Dinas Bupati Kampar, Senin (22/5).


Turut hadir dalam acara ini diantaranya Kepala Kementerian Agama Kabupaten Kampar Fuadi Ahmad.SH.M.Ab, Ketua Dewan Pengurus Kopri Kabupaten Kampar Drs.Yusri.M.Si, Anggota DPRD Kabupaten Kampar Drs.Syafrizal Azis, Seluruh Kepala OPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar, Camat Bangkinang Kota Minda.SH dan Seluruh Calon Haji ASN Kabupaten Kampar tahun 1444H/2023M.


Dalam hal ini Pj Bupati Kampar Dr.H.Kamsol.MM menyampaikan selaku Pj Bupati Kampar merasa berbahagia pada kesempatan yang baik ini dapat bertatap muka langsung dengan Bapak/Ibu Jamaah Calon Haji ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar, yang Insha Allah tidak beberapa lama lagi akan berangkat meninggalkan tanah air menuju Makkatul Mukarramah untuk ibadha haji. 


Sebagaimana kita ketahui Ibadah Haji adalah rukun Islam ke lima yang menjadi dambaan setiap muslim untuk dapat melaksanakannya. Sebab melaksanakan Ibadah Haji hanya bisa dilakukan oleh seorang muslim yang mampu atau Istitha, baik secara fisik maupun materi, dan bahkan todak hanya sampai di situ saja, kita harus rela antruan panjang sampai bertahun-tahun.


Kebijakan Pendaftaran Haji sepanjang tahun dengan menerapkan prinsip First Come, First Served atau orang lebih awal mendaftar dialah yang lebih awal berangkat adalah dalam rangka memberikan rasa keadilan kepada Jemaah Calon Haji. 


Untuk itu pesan saya selaku PJ Bupati Kampar bahwa keberangkatan Bapak/Ibu adalah suatu perjalanan Ibadah dan diatur dengan sistem perjalanan haji Indonesia, maka dari itu saya menghimbau selama perjalanan ibadah ini, peganglah ilmu manasik haji yang tela diberikan.


Kemudian jagalan kesehatan, makanlah yang teratur, dan beristirahat yang cukup sehingga bisa melaksanakan ibadah dengan sempurna, selama perjalan ibadah ini Bapak/Ibu akan dipandu oleh Tim perjalanan dalam suatu kelompok terbang,baik iti ketua kloter, TPIHI, THHI dan paramedis, dengan demikian saya berharap Bapak/Ibu tetap mematuhi aturan-aturan yang telah ditetapkan oleh ketua Kloter.


Apapun pesan dan permasalahan saya minta agar disampaikan melalui jalur ketua regu dan rombongan serta kepada petugas kloter, ketua regu dan ketua rombongan agar selalu menjaga keutuhan kloter, regu dan rombongan serta jangan sampai ada Jemaah yang terabaikan.


Kepada seluruh Jemaah agar tetap sabar selama dalam perjalanan ibadah ini, dan harus menyadari bahwa perjalanan yang panjang ini, kepuasan perorang tidak akan terpenuhu dengan sempurna, oleh karena itu segala fasilitas yang ada adalah untuk kepentingan bersama. 


Atas nama Pemerintah Kabupaten Kampar, Saya juga berharap Bapak/Ibu turut mendoakan agar Kabupaten Kampar selalu aman, nyaman dan serjahtera, dijauhi malapetaka serta menjadi Kabupaten yang baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur.


Hal penting yang harus disadari bahwa Bapak/Ibu menunaikan ibadah haji berada dalam Pemerintahan Arab Saudi, di sana mempunyai aturan Pemerintah yang berbeda dengan Negara kita, untuk itu Bapak/Ibu harus mentaati aturan yan ada di Negara tersebut. 


Di sisi lain Bapak/ibu akan bergaul dengan bangsa lain, mereka akan mengenal kita dengan lambang merah putih dan Garuda Pancasila sebagai falsafah bangsa Indonesia, untuk itu mari kita tunjukan nilai-nilai luhur bangsa kita, tingkatkan kebersamaan dan saling tolong menolong.


Selanjutnya, Ketua Dewan Pengurus Kopri Kabupaten Kampar Drs.Yusri.M.Si menyampaikan hadir bersama kita saat ini 64 orang asn anggota korpri yang akan berangkat menunaikan ibadah haji tahun 1444 h / 2023 m. baik sebagai jemaah murni maupun selaku petugas haji.


Saya selaku ketua dewan pengurus korpri kabupaten kampar kami mengucapkan selamat menjalankan ibadah haji 1444 h semoga bapak ibu sekalian senantiasa sehat, mendapatkan keberkahan dan memperoleh haji mabrur nantinya.


Kepada seluruh jemaah calon haji anggota korpri kami berharap agar selalu ingat bahwa ibadah haji ini merupakan anugerah yang perlu disyukuri karena saudara telah terpilih menjadi tamu allah swt setelah sekian tahun mendaftar. 


Jadikanlah ibadah haji ini menjadi momentum untuk meningkatkan ketakwaan kepada allah swt: dan sekaligus dapat mempengaruhi sikap dan perilaku saudara dalam menjalankan tugas di pemerintahan dan menjadi contoh di lingkungan tempat tinggalnya masing-masing.(rls/prot-dokpim)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama